
oliteknik Pariwisata NHI Bandung menerima kunjungan dari siswa-siswi SMA Mardiyuana Depok dalam rangka program Road to Campus.
Kegiatan ini dirancang untuk memperkenalkan Poltekpar NHI Bandung sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi unggulan di bidang pariwisata di Indonesia.
Penerimaan Kunjungan diawali dengan presentasi komprehensif mengenai profil kampus. Dalam paparan ini, peserta diperkenalkan pada beragam program studi yang tersedia, keunggulan Poltekpar NHI Bandung, serta informasi mengenai jalur dan tahapan penerimaan mahasiswa baru.
Acara berlanjut dengan Tour de Campus, sebuah pengalaman langsung menjelajahi fasilitas kampus, mulai dari ruang kelas, laboratorium praktikum, hingga area penunjang lainnya. Tur ini dipandu oleh mahasiswa/i Program Studi Usaha Perjalanan Wisata (UPW) yang memberikan informasi mendetail tentang setiap fasilitas sembari berbagi pengalaman belajar mereka di Poltekpar NHI Bandung.
Melalui kunjungan ini, Poltekpar NHI Bandung berharap dapat menginspirasi siswa-siswi SMA Mardiyuana Depok untuk melanjutkan pendidikan tinggi di bidang pariwisata dan menjadi langkah awal mereka dalam mewujudkan cita-cita di masa depan.


