Ujian Sidang Poltekpar NHI Bandung Hari ke-1

Memasuki hari pertama ujian sidang, semangat mahasiswa tak surut sedikit pun. Setiap presentasi adalah bukti nyata dari perjuangan panjang, begadang menyusun laporan, hingga latihan berulang kali demi tampil maksimal.

Hari ini, satu per satu peserta kembali membuktikan bahwa mereka siap menutup perjalanan kuliah dengan penuh kebanggaan. Semoga segala usaha terbayar tuntas dan menjadi batu loncatan menuju masa depan gemilang!

Terus melangkah dengan keyakinan, karena setiap langkah membawa kamu lebih dekat ke impian! 

#UjianSidang2025#PoltekparNHIBandung#dipoltekparnhiaja#enhaii#enhaiier