SMK Muhammadiyah Slawi Kunjungi Kampus Poltekpar NHI Bandung Penuhi Undangan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru

Sebagai bagian dari rangkaian sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik mendatang, Politeknik Pariwisata NHI Bandung menyambut kunjungan siswa-siswi dari SMK Muhammadiyah Slawi.

Kegiatan ini diselenggarakan untuk memberikan wawasan langsung mengenai dunia pendidikan vokasi pariwisata serta memperkenalkan keunggulan Poltekpar NHI Bandung sebagai kampus pencetak tenaga profesional di bidang pariwisata.

Acara diawali dengan sesi paparan kampus yang menampilkan profil, sejarah, dan nilai-nilai yang menjadi fondasi Poltekpar NHI Bandung. Para siswa juga mendapatkan penjelasan tentang berbagai program studi unggulan yang dapat menjadi pilihan sesuai minat dan bakat mereka.

Selanjutnya, dilakukan sosialisasi sistem Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk merencanakan masa depannya dengan lebih matang bersama Poltekpar NHI Bandung.

Kegiatan diakhiri dengan tour de campus, di mana para siswa diajak berkeliling untuk melihat langsung berbagai fasilitas pembelajaran modern, mulai dari dapur praktik hingga laboratorium perhotelan. Melalui kunjungan ini, diharapkan tumbuh inspirasi dan motivasi bagi para siswa untuk melangkah menuju masa depan yang gemilang di dunia pariwisata bersama Politeknik Pariwisata NHI Bandung.

#PoltekparNHIBandung#DipoltekparNHIAja#Enhaii#Enhaiiers